Home Manajemen Risiko Umum Artikel
Apa itu SIMPONI RISMA?
SIMPONI RISMA adalah singkatan dari Sistem InforMasi dan helPdesk Online NgawI RISk MAnagement. SIMPONI RISMA merupakan aplikasi yang memberikan layanan Inspektorat Kabupaten Ngawi berupa Quality Assurance dan Consulting tentang pengelolaan risiko bagi Pemerintah Daerah dan seluruh Perangkat Daerah.
Apa syarat mengakses SIMPONI RISMA?
Tidak ada syarat khusus untuk mengakses aplikasi ini. Anda hanya membutuhkan HP android, jaringan internet dan tentunya NIP untuk dapat mengakses layanan SIMPONI RISMA.
Dimana kita dapat mengakses SIMPONI RISMA?
SIMPONI RISMA dapat diakses melalui alamat simponirisma.ngawikab.go.id dimana user diberikan pilihan untuk memilih layanan quality assurance atau layanan consulting yang diperlukan.
Apa saja layanan yang diberikan oleh SIMPONI RISMA?
Ada 2 (dua) layanan yang diberikan oleh Inspektorat Kabupaten Ngawi melalui aplikasi SIMPONI RISMA, yaitu:
1. Layanan Consulting (Konsultasi) berupa helpdesk online yang akan membantu user untuk berkonsultasi tentang pengelolaan risiko kepada Tim Konsultasi Inspektorat Kabupaten Ngawi
2. Layanan Quality Assurance (Penjaminan Kualitas) berupa sistem informasi yang akan membantu user untuk melakukan identifikasi risiko, analisis risiko, merumuskan Rencana Tindak Pengendalian mendasar Peraturan Bupati Ngawi Nomor 95 Tahun 2022 dan memperoleh reviu serta evaluasi Inspektorat Kabupaten Ngawi atas pengelolaan risiko pada Pemerintah Daerah dan seluruh Perangkat Daerah
[ 2 dari 3 orang merasa terbantu ]
Ajukan permohonan bantuan dan kami akan menghubungi anda secepatnya.